Kamis, 13 Maret 2008

Anak, masa depan bangsa hidup diantara Debu dan Bau

ini satu potret anak masa depan yang suram,mereka punya cita-cita dan mau hidup yang lebih layak seperti anak-anak yang lain.tapi apa mau di kata karena sudah nasib mereka harus begini.kita sebagai orang yang memiliki kelebihan berilah pada mereka yang membutuhkan,jangan pandang orang yang terlihat di photo ini tidak punya kelebihan tapi berilah mereka kesempatan untuk merasakan hidup yang layak,mereka korban korupsi,korban sembako yang begitu mahal dan lapangan pekerjaan yang kurang,ada juga bagusnya ada orang yang memiliki akal yang sehat dan membuat lapangan pekerjaan bagi mereka ini, ada tempat penampung barang bekas seperti : plastik,kertas koran,karton,bekas botol plastik dll,yang bisa mereka cari di tempat sampah demi menjambung hidup mereka,untuk membeli sekilo beras.anak-anak ini adalah aset negara yang tersia-siakan hidup di antara bau dan kotoran yang penuh dengan lalat dan berbagai baktery mereka juga bisa jadi orang yang berguna jika pemerintah mau memperhatikan mereka,dengan adanya sekolah gratis,untuk pendidikan mereka.jagan jauhi mereka karena mereka manusia seperti kita cuma status yang membedakan,mereka bisa menjadi jahat jika di bina orang jahat,mereka bisa jadi seniman jika ada seorang seniman mendekatinya,mereka bisa jadi apa saja jika siapa yang mendekatinya.mengapa seorang artis bisa enak dan kaya hanya menjual suara dan penampilan mengapa mereka susah jawabannya pada kita semua.

Tidak ada komentar:

JAM DIRI